Space Iklan Space Iklan Space Iklan Space Iklan

Cari Blog Ini

Selamat Tahun Baru 2010.............................................................................. Selamat datang di Gubuk Ilmu Gratis. Tempat di mana anda bisa mendapatkan referensi ilmu. Jika anda yang memiliki artikel yang ingin di tampilkan di sini anda bisa mengirimkannya ke gubig@telkom.net

Minggu, 13 Desember 2009

3 kesempatan

Minggu, 13 Desember 2009 |
B adalah seorang pemuda pengangguran yang miskin dan hidup susah.Dia berharap hidup kaya  dan senang. maka dia selalu berdoa agar dibisa hidup senang dan berkecukupan. suatu malam dia bermimpi bertemu seorang tua bijaksana berjubah putih, orang tua itu lalu berkata "hai anak muda kamu selalu berdoa menginginkan hidup  senang berkecukupan maka kamu akan diberi 3 kesempatan dan selanjutnya tergantung kamu jalankan". dengan serius dan gembira pemuda B menjawab  " saya mau!, apa saja 3 kesempatan itu dan kapan waktunya?"  tetapi orang tua itu menghilang bersamaan terdengar suara ayam berkokok dan suara kesibukan tetangga memulai aktifitas ,maka si pemuda B terbangun dari mimpinya. setelah dia bangun dia kesal sekali "aduh kok terbangun, kan aku belum tahu apa kesempatannya. aku mau tidur lagi buat nyambung mimpi" lalu si pemuda B pun tidur lagi dengan harapan bisa menyambung mimpi tentang kesempatan hidup senang.
tetapi sampai siang dan ruang kamarnya terasa panas tetap aja tidak ada mimpi lagi, karena dia gak bisa tidur lagi hanya meram meram. lalu karena gak bisa tidur lagi maka dengan terpaksa si B bangun dari ranjang. setelah membersihkan diri lalu dia keluar rumah. ketika pemuda B sedang melamunkan mimpinya dia dihampiri seorang nenek tua. nenek itu kelihatan bingung dan lelah. sang nenek membawa selembar kertas lalu bertanya kepada pemuda B" nak mau kah kamu menolong nenek menunjukan tempat yang ditunjukan dalam peta ini? karena nenek gak bisa baca peta." tetapi dengan sombong si pemuda B menjawab " sorry nek saya gak ada waktu nenek cari aja orang lain!." "cobalah lihat dulu sebentar nak mungkin kamu bisa membantu nenek"sambung nenek itu mengharap. tetapi walaupun nenek itu memohon si B bukan nya menolong malah marah dan menolak dengan kasar "nek sudah saya bilang saya gak bisa kok masih ngotot!, sebentar lagi saya jadi orang kaya nenek jangan menganggu saya lagi!" dengan kecewa nenek itu akhirnya berlalu mencari orang lain yang mau membantunya.
sementara pemuda B sambil berjalan memikirkan mimpinya, tak disengaja lewat didepan toko perhiasan besar yang menjual segala batu berharga emas dan berlian. ketika melintas di depan toko perhiasan pemuda B menoleh kedalam toko."wah kalau aku nanti kaya akan kubeli intan berlian untuk kupakai."berkata si B dalam hati. saat yang bersamaan seorang ibu keluar dari dalam toko. ibu itu bergaun merah, pakaian dan perhiasannya bagus dan mewah sekali. jelas orang yang sangat kaya.sambil menerima telepon penting lewat didepan pemuda B menuju ke mobilnya. sekilas pemuda B melihat ada perhiasan yang dipakai ibu itu terjatuh dan ibu itu tidak tahu. walaupun tahu pemuda B tidak memanggil ibu tadi.dia langsung melihat kiri kanan dan tidak ada orang lain saat itu. dengan kaki ditutupnya perhiasan  yang jatuh lalu menggambilnya.  dengan gembira dia lalu membawa dan menukarkan perhiasan itu dengan sejumlah uang . "sekarang aku punya uang aku mau makan enak," begitu pikirnya.
lalu dia memesan makanan enak di restoran terkenal. tetapi ketika sedang menunggu makanan masuklah beberapa orang polisi bersama ibu kaya bergaun merah dan pemilik toko perhiasan tempat dia menjual perhiasan tadi.mereka mendekati pemuda B lalu pemilik toko berkata," pak inilah orangnya yang menjual perhiasan tadi pada saya." Polisi pun lalu menangkap pemuda B dan memasukannya dalam penjara dengan tuduhan mencuri perhiasan.
malamnya didalam penjara pemuda B bermimpi bertemu lagi dengan kakek bijaksana berjubah putih. "Kek kamu bilang saya akan diberi 3 kesempatan untuk kaya dan hidup senang, tapi kok sekarang saya tambah susah bahkan di penjara!"dengan marah dan kesal pemuda B protes pada kakek itu. lalu kakek itu dengan tenang menjawab " benar nak kamu sudah menyia-nyiakan 3 kesempatan yang sudah diberikan". "apa kesempatan yang sudah diberikan pada saya?"tanya pemuda B.
kakek itu lalu menjelaskan" PERTAMA: setelah kamu bermimpi kamu dibangunkan dari tidurmu oleh suara kesibukan aktifitas pagi hari. tetapi kamu bukannya bangun malah tidur lebih panjang. padahal kalau kamu mau bangun, kamu akan bertemu orang yang akan memberikan kamu penghasilan besar dan seumur hidupmu akan terjamin dan kaya. itulah kesempatan pertama mu yaitu RAJIN.
KEDUA : ketika kamu bangun dan keluar rumah, sedang melamun kamu ditangani nenek tua yang meminta pertolongan kecil dari mu hanya meminta kamu membantunya menunjukan tempat dalam peta. kamu tidak mau menolong malah memarahinya,sebenarnya itu adalah peta harta karun warisan untuk nenek itu yang bila kamu mau membantunya maka kamu akan dibagi bagian yang sangat besar dan bisa membuat kaya dan hidup senang karena nenek itu sudah sebatang kara tak butuh banyak uang. itulah kesempatan kedua mu MAU MENOLONG.
KETIGA: ketika kamu melintas didepan toko perhiasan kamu melihat perhiasan ibu bergaun merah yang kaya raya terjatuh. kamu bukannya memberi tahu pemilik perhiasan yang jatuh malah kamu ambil untuk kesenanganmu. padahal perhiasan itu langka dan nilainya sangat penting bagi ibu itu juga harganya mahal sekali. Jadi kalau kamu mengembalikan pada ibu itu maka ibu itu akan sangat menghargai dan kamu akan mendapat imbalan yang besar dan bisa membuat kamu hidup senang. itulah kesempatan ketigamu JUJUR."
pemuda itu mendengarkan dan menyesal."tetapi semua kesempatan kamu sia-siakan sekarang kamu memilih jalan yang salah maka kamu harus mempertanggung jawabkannya," kata kakek itu, lalu pemuda B pun terbangun dari mimpi.


Share

Related Posts



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Tentang Gubuk Ilmu Gratis

Blog ini dibuat dengan tujuan agar dapat menjadi tempat berbagi ilmu dengan teman-teman di Indonesia. Kami berharap dengan hadirnya blog ini bisa memudahkan teman-teman untuk mendapatkan referensi ilmu.

Donasi

Jika anda merasa bahwa blog ini berguna dan anda ingin menyumbangkan sedikit dana untuk blog ini klik tombol di bawah

Silahkan Pilih Kategori


Saran Untuk Gubuk Ilmu

Untuk mengembangkan blog ini agar lebih berguna untuk kita semua, saya (Edi Wang) dan tim Gubuk Ilmu Gratis sangat mengharapkan kritik dan saran dari anda dan tentunya yang bersifat membangun.

Daftar Penulis

1. Ardianto Wibowo lihat profil
2. Dadang Iqwandy lihat profil
3. Edi Susanto (Edi Wang) lihat profil
4. Nico Gunawan lihat profil
5. Rony (Rony Yang) lihat profil
6. Yuli Fitrisia lihat profil
7. Anton Siswanto lihat profil

Status IM Penulis

Status Penulis
EDI WANG
NICO GUNAWAN
RONY YANG
DADANG IQWANDY
ARDIANTO WIBOWO
ANTON SISWANTO
 

Facebook Blog Founder

Follow Me

Statistik

Anda Pengunjung ke :

Jumlah Pengunjung Online :
Copyleft © Gubuk Ilmu Gratis